Selasa, 22 Mei 2012

Ayam Panggang Klaten






Ayam Panggang Klaten
Bahan – bahan:    
Ø Ayam 1 ekor, potong 4 bagian
Ø Santan 700 ml dari 1 butir kelapa tua
Ø Daun Salam 3 lbr
Ø Serai, 3 batang, memarkan
Ø Daun jeruk purut 3 lbr
Ø Minyak goreng secukupnya
Ø Air asem 1 sdm
Ø Gula merah 1 sdm

Bumbu halus:
Ø Bawang putih, 3 siung
Ø Bawang merah 7 bh
Ø Lada bulat,sangrai 2 sdt
Ø ketumbar,2 sdt sangrai
Ø jinten, 1 sdt sangrai
Ø Kemiri, 5 BH sangrai
Ø kencur,jahe,lengkuas masing-masing 1 sdt cincang

Cara Membuat:
  1. Tumis bumbu halus sampai harum dan matang masukkan ayam,tunggu sampai ayam kaku,tuangkan santan,1 sdt garam dan sisa bahan,aduk rata.kecilkan api,masak sampai ayam lunak dan kuah mengental
  1. Panggang ayam di atas bara api/api bagian atas sampai matang sambil mengoleskan sisa bumbu ke seluruh permukaan ayam.sajikan bersama lalapan sayuran segar dan sambal bajag.
Selamat mencoba ya…!!!!!!!!!   




Tidak ada komentar:

Posting Komentar